Dorong Prestasi Olahraga, Agung Toyota Beri Reward Atlet Berprestasi

0

BENGKULU, terupdate.id – Agung Toyota Bengkulu sangat mendukung kemajuan dunia olahraga di Provinsi Bengkulu. Dukungan itu, diwujudkan Agung Toyota dengan memberi reward kepada atlet berprestasi pada ajang Pekan Olahraga Provinsi Bengkulu.

Tidak tanggung-tanggung, Agung Toyota memberikan reward dengan total sebesar Rp 250 juta. Secara simbolis, Branch Manager Agung Toyota Bengkulu, Meriani, memberikan reward ini kepada Ketua Umum Koni Provinsi Bengkulu, Mufron Imron yang disaksikan oleh Plt Gubernur Bengkulu, H. Rohidin Mersyah dan pejabat lainnya, pada pembukaan Porprov Bengkulu ke IX di Stadion Semarak Bengkulu, Selasa (1/5/2018).

Meriani menyampaikan, reward ini berasal dari dana CSR Agung Toyota. Nantinya, reward ini akan diberikan langsung kepada seluruh juara, yakni juara satu, dua dan tiga dari seluruh cabang olahraga.

“Kita bangga, bila atlet-atlet terbaik Bengkulu bisa mengikuti ajang nasional bahkan internasional. Seperti yang dikatakan Plt Gubernur Bengkulu, di era 80an dunia olahraga Provinsi Bengkulu ini dalam kejayaan dan sekarang semakin menurun. Maka itu, sebagi pengusaha di Bengkulu, menurut saya wajar untuk mendukung itu, agar nama Bengkulu kembali jaya di dunia olahraga nasional,” ujarnya.

Disampaikannya juga, bantuan CSR ini memang setiap tahun disalurkan. Tahun lalu juga untuk masyarakat yakni Agung Toyota memberikan 2 unit Bus Pariwisata yang bekerja sama dengan dua perusahaan swasta lainnya.

“Sebelumnya juga, kami menggunakan dana CSR ini untuk membantu masyarakat yang tidak mampu dan anak-anak yang berpreatasi. Kegiatan ini bekerja sama dengan salah satu media cetak yang dinamai Sergap, dua tahun program ini dijalankan,” ungkapnya.

Di sisi lain, Ketua Umum Koni Provinsi Bengkulu, Mufron Imron, menuturkan, reward ini kami fokuskan untuk juara satu, sedangkan juara dua dan tiga dapat tapi lebih sespesial juara satu. Karena menurutnya, juara satu akan menjadi atlet andalan Bengkulu untuk berlaga di ajang nasional.

“Kami dari Koni sangat mengapresiasi inisiasi dari Agung Toyota. Jujur, jika tidak adanya sponsor tunggal Toyota, acara ini tidak akan semeriah ini,” tuturnya.

Ia juga mengharapkan, dengan adanya kepedulian Agung Toyota terhadap dunia olahraga Provinsi Bengkulu ini, mendorong pengusaha swasta lainnya untuk ikut mendukung. Jadi, selain berbisnis dan mendapat keuntungan di Provinsi Bengkulu  pengusaha juga harus kembali untuk mendukung kemajuan Provinsi Bengkulu khusunya dunia olahraga saat ini.



Leave A Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.