Mantapkan Persatuan, Kesbangpol Gelar Sosialisasi FPK

0

BENGKULU TENGAH,terupdate.id – Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Bengkulu Tengah (Benteng) mengelar sosialisasi Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) di Aula Maroba, Desa Talang Empat Kecamatan Karang Tinggi, Rabu (21/11/2018).

Dipimpin oleh Kepala Kesbangpol Benteng, Ayatul Muhtadin, sosialisasi tersebut dihadiri oleh 80 orang peserta perwakilan dari 11 Kecamatan, tokoh adat, tokoh agama maupun tokoh Masyarakat. Tak hanya itu sebagai Nara sumber kegiatan tersebut juga hadiri Ketua BMA dan Ketua FPK Benteng.

Ayatul mengatakan, Sosialisasi tersebut bertujuan untuk menumbuh kembangkan nilai – nilai kebersamaan, solidaritas sosial tanpa memandang etnis dan golongan, serta menyuburkan proses pembaruan dan memantapkan persatuan dan kesatuan seluruh elemen Bangsa.

“Harapan saya dengan digelarnya sosialisasi ini kita semua dapat melestarikan pembauran antar suku/etnis dan budaya biar kedepan kita semua dapat mewujudkan kehidupan masyarakat Bengkulu Tengah yang rukun, damai, harmonis, bersatu padu dalam kebinekaan,” ujar Ayatul.

Ketua FPK Bengkulu Tengah, Khairul Asikin menjelaskan, berbicara mengenai suku/etnis dan budaya, masyarakat di Bengkulu Tengah diakuinya sudah memiliki tingkatan dan kekompakan yang cukup terhadap sesama.

“Untuk umat beragama dan bernegara saya kira benteng sudah kompak. Yang jadi benturan selama ini bukanlah agama, suku ataupun ras, melainkan kesenjangan ekonomi. Dan saya kira semua dapat teratasi,” demikian Khairul. (bn)

 



Leave A Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.