Tepis Berita Miring, Ini Penjelasan Kades Sukarami Tentang Titik Nol

0

BENGKULU, terupdate.id – Menepis adanya pemberitaan bahwa Desa Sukarami Kecamatan Taba Penanjung tidak mengadakan Titik Nol dan diduga ilegal, Kepala Desa Sukarami Ashardi menepis dengan tegas pemberitaan tersebut tidak benar.

Hal ini, menurut Ashardi mungkin kurang pengetahuan serta komunikasi dari oknum jurnalis tersebut, ia juga menyayangkan bahwa pemberitaan tersebut diterbitkan sebelum mengetahui kenyataan yang sebenarnya.

Jalan menuju lokasi pembangunan

“Titik nol ada yang sifatnya dikelola oleh pemerintah ada yang  namanya swakelola, kalau DD memang dari APBN tapi sifatnya Swakelola,” ujarnya.

“Titik Nol itu sendiri tidak diwajibkan, kita sudah laksanakan rapat prakerja, sekali lagi saya tegaskan bahwa titik nol itu tidak diwajibkan bukannya saya sok tahu, tapi kami sudah bertanya dan berkoordinasi dengan pihak yang lebih memahami,” sambungnya.

Persiapan menuju lokasi pembangunan

Selain meminta penjelasan kades, jurnalis terupdate.id juga turun langsung ke lokasi pembangunan Desa Sukarami yang bisa dikatakan tidak memungkinkan diadakannya Titik Nol, karena selain jauh diperkebunan jalan menuju lokasi juga sangat terjal.

“Kita bukannya tidak mau mengadakan Titik Nol tadi kita ke lokasi secara langsung, saya rasa tidak memungkinkan kalau kita adakan titik Nol,” terangnya.

Ia juga berharap ke depannya tidak ada lagi pemberitaan yang memperkeruh suasana, ketentraman serta pembangunan desa.(D12)



Leave A Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.